Tolong di klik yahhh..

Selasa, 10 April 2012

Psikologi Kepribadian part I (16-02-2012)


kepribadian adalah suatu integritas dari pemikiran, perasaan.
menurut Walter Michele, kepribadian adalah pola-pola perilaku yang berbeda satu sama lain termasuk pikiran dan emosi yang menjadi ciri khas individu tersebut. adaptasi adalah semua aspek yang terlibat dalam penyesuain diri terhadap lingkungan, kepribadian itu akan terbentuk secara perlahan apabila kita memahami lingkungan.
ada 4 teori kepribadian;
dynamic approach: fokus pada bagaimana keterlibatan motif dan proses psikologis lainnya. dynamic approach adalah pendekatan psikoanalisa. dalam ini terdapat id, ego, dan super ego.
id adalah kebutuhan dasar manusia atau faktor bawaan datau faktor biologis manusia.
ego adalah kemauan manusia untuk bertindak atau memenuhi id nya atau proses perealisasian, ego adalah faktor psikologis.
super ego adalah nilai-nilai yang terdapat dalam lingkungan individu tersebut atau nilai, norma yang menjadi pembatas dari lingkungan individu, super ego adalah faktor fisiologis(nilai-nilai dalam masyarakat).
type and traits approach: sifat atau tipe individu / karakteristik perilaku individu dan bagaimana karakteristik tersebut terorganisir dalam sistem psikologi, Ex: pemalu, pemarah dll.
secara umum==> type theories : bagaimana mengelompokkan dan membedakan antara individu dan individu lain berdasarkan kesamaan umum.
secara khusus==> traits theories : menggambarkan kepribadian berdasarkan karakteristik sifat yang dimiliki.
learning and behavioral approach: fokus pada bagaimana perilaku dimunculkan melalui proses pembelajaran. perilaku seseorang muncul dikarenakan ada proses pembelajaran terhadap situasi sebelumnya dan untuk menghadapi permasalahan yang sama di masa depan.
humanistic approach: fokus pada self dan bagaimana pendapat subjektif seorang dalam melihat, menilai dunia. teori ini juga memfokuskan bagaimana kepribadian terbentuk berdasarkan self yang menilai tentang dunianya dan interaksi yang terjadi antara self dan world.
impuls adalah dorongan dari dalam alam bawah sadar individu.
sekian untuk pertemuan pertama, kritik dan saran sangat di butuhkan untuk supaya lebih baik lagi, jika ada yang tak dimengerti silahkan bertanya... 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar